Senin, 13 Mei 2013

IMPLIKASI DAN MANAJERIAL

Produksi adalah penciptaan atau penambahan faedah, bentuk, waktu dan tempat atas faktor-faktor produksi sehingga lebih bermanfaat bagi pemenuhan kebutuhan manusia. Produk adalah hasil dari kegiatan produksi yang berwujud barang dan jasa.
Produsen adalah orang atau badan ataupun lembaga lain yang menghasilkan produk.
Produktivitas adalah keinginan dan upaya untuk selalu meningkatkan kualitas segala bidang. (Zulian Yamit, 2005) . Beberapa produktivitas dapat diuraikan sebagai berikut :
1. Menurut Organization For Economics and Development (OECD) memyatakan bahwa output adalah dibagi dengan elemen produksi yang dimanfaatkan.
2. Menurut International Labor Organization (ILO) menyatakan bahwa pada dasarnya produktivitas adalah perbandingan antara elemen produksi dengan yang dihasilkan. Elemen-elemen tersebut berupa tanah, tenaga kerja, modal, dan organisasi.
3. Menurut European Produktivitas Agency (EPA) menyatakan bahwa produktivitas adalah tingkat efiktivitas pemanfaatan setiap elemen produktivitas.
4. National Productivity Board, Singapore, menerangkan bahwa pada dasarnya produktivitas adalah sikap mental untuk bekerja keras dan ingin memiliki kebiasaan untuk melakukan peningkatan perbaikan.
5. Sesuai dengan laporan Dewan Produktivitas Nasional (DPN) 1983, produktivitas mengandung pengertian sikap mental yang selalu mempunyai pandangan bahwa kualitas kehidupan hari ini harus lebih baik dari kemarin dan hari esok serta hari ini.
Dari berbagai pengertian di atas maka secara umum produktivitas mengadung pengertian perbandingan antara hasil (output) dengan sumber daya yang digunakan (input). (Zulian Yamit, 2005)
Konsep prroduktivitas tersebut, dapat membimbing manajemen dalam mengukur peningkatan produktivitas dan keberhasilan sistem produksi. Peningkatan produktivitas adalah sangat mendukung pencapaian tujuan bisnis, yaitu menghasilkan tingkat profitabilitas dan produktivitas yang tinggi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar