Minggu, 04 Maret 2012

Pengertian IBD (ilmu budaya dasar)


          Ilmu Budaya Dasar adalah ilmu yang mempelajari tentang nilai-nilai, tantang kebudayaan, tentang berbagai macam masalah yang dihadapi manusia dalam hidupnya sehari-hari yang dapat diharapkan dapat memberikan pengetahuan dasar dan pengertian umum tentang konsep-konsep dikembangkan untuk mengkaji masalah-masalah manusia dan kebudayaan. Kegunaan mata kuliah ini, agar lulusan perguruan tinggi kita dari semua jurusan dapet mempunyai suatu kesamaan pembicaraan. Adanya kesamaan ini diharapkan, agar interelasi antara intelektuil kita lebih sering dengan akibat yang postif bagi pembangunan negara kita pada umumnya dan perbaikan pendidikan pada khususnya.
         Dengan mata kuliah ini mahasiswa diharapkan nantinya memiliki latar belakang pengetahuan yang cukup luas tentang kebudayaan Indonesia pada umumnya dan menimbulkan minat mendalaminya lebih lanjut, agar mahasiswa turut mendukung dan mengembangkan kebudayaannya sendiri dengan kreatif. Jadi dapat disimpulkan dengan mata kuliah ini mahasiswa dapat memperlihatkan:
1. Minat dan kebiasaan menyelidiki apa-apa yang terjadi disekitarnya dan diluar lingkungannya, menelaah apa yang dikerjakannya sendiri dan mengapa
2. Kesadaran akan pola-pola nilai yang dianutnya serta bagaimana hubungan nilai-nilai ini dengan cara hidupnya sehari-hari
3. Kerelaan memikirkan kembali dengan hati terbuka nilai-nilai yang dianutnya untuk mengetahui apakah dia secara berdiri sendiri dapat membenarkan nilai-nilai tersebut untuk dirinya sendiri
4. Keberanian moral untuk mempertahankan nilai-nilai yang dirasanya sudah dapat diterimanya dengan penuh tanggung jawab dan sebaliknya menolak nilai-nilai yang tidak dibenarkan
          Menurut Prof.Dr. Harsya Bachtiar ilmu pengetahuan dibedakan menjadi 3 kelompok besar yaitu ilmu-ilmu alamiah, ilmu sosial dan pengetahuan budaya. Ruang lingkup Ilmu Budaya Dasar adalah dua masalah pokok yang bisa dipakai sebagai bahan pertimbangan untuk menentukan ruang lingkup kajian mata kuliah IBD. Dua masalah pokok tersebut adalah:
1. Berbagai aspek kehidupan yang seluruhnya merupakan ungkapan masalah kemanusiaan dan budaya yang dapat didekati dengan menggunakan pengetahuan budaya, baik dari segi masing-masing keahlian didalam pengetahuan budaya, maupun secara gabungan berbagai disiplin dalam pengetahuan budaya.
2. Hakekat manusia yang satu dan universal, akan tetapi yang beraneka ragam perwujudannya dalam kebudayaan masing-masing jaman dan tempat.

opini : ilmu budaya sosial ini mempelajari bagaimana tentang semua budaya yg ada di dunia ini bagaiman kita menyikapi dan menjalankan kebudayaan tersebut ,dan pastinya budaya yg ada di indonesia harus kita jaga dan di lestarikan 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar